Akun Palsu Pakai Nama EunB Ladies' Code Bermunculan di Media Sosial



Meninggalnya EunB karena kecelakaan mobil yang dialaminya ternyata dimanfaatkan oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab. Sejak kejadian naas yang terjadi Selasa (2/9), banyak bermunculan akun-akun media sosial palsu mengaku sebagai personil Ladies' Code tersebut.

Sebuah akun palsu dengan nama EunB memposting beberapa pesan yang mengatakan dirinya masih hidup. Pemilik akun palsu itu juga mengunggah foto-foto Ladies' Code lengkap dengan 5 personil.

"Aku masih hidup," tulis akun palsu itu. "Gambar-gambar (jenazah EunB) itu palsu. Aku baik-baik saja."

Tindakan tidak bertanggung jawab tersebut tentu saja mengundang kemarahan publik. "Ini gila. Jika kamu tidak bisa jadi orang pintar, setidaknya jadilah orang baik. Tunjukkan rasa hormatmu," kecam seorang netter. "Bagaimana bisa seseorang sangat tidak sopan dan memalukan begitu? Aku harap mereka mendapat hukuman yang setimpal. Tidak peduli apa pun itu, hormatilah almarhum," sahut netter yang lain.

Sementara itu, Polaris Entertainment telah memberikan informasi terkait keadaan personil Ladies Code yang lain. Leader Ashley serta Zuny mengalami syok hebat akibat kecelakaan tersebut. Saat ini mereka menjalani pemeriksaan dan perawatan. Sedangkan Sojung akan segera dioperasi.

 
 
 
 

Comments